Senin, 21 Februari 2011

Halal Bihalal


Tanggal 27 September 2010 yang lalu merupakan hari yang istimewa. Islamic Preschool Centre Bekasi menerima banyak sekali kue kering dari anak-anak didiknya. Ada kue Nastar, kue keju, kue coklat, bolu dan banyak kue lainnya. Eits, tunggu dulu, bukan kue-kue ini yang membuat hari ini istimewa tapi karena pada hari ini, ada acara halal bihalal antara anak-anak, teachers, staff dan para orang tua murid Islamic Preschool Centre Bekasi setelah mereka menghabiskan libur hari raya Idul Fitri yang cukup lama.

Khusus pada hari ini, anak-anak dapat saling memaafkan dan berbagi kebahagian serta bersama-sama merayakan keberhasilan mereka belajar berpuasa di bulan Ramadhan yang telah berlalu. Kegiatan ini bertujuna untuk menanamkan kepada anak-anak rasa kekeluargaan dan kebersamaan juga untuk berlapang dada membuka diri menjadi pribadi yang baru setelah melalui ujian di bulan Ramadhan nan fitri.

Akhirnya kegiatan ini pun diakhiri dengan bersalam-salaman, bertukar senyuman dan tak lupa bertukar kue :-)

Tidak ada komentar: